Keadilan di Negeriku


Dinegeri yang politik menjadi agama
Kekuasaan dan yang adalah segalanya
Pengamat politik menjadi nabi
Status media sosial menjadi ayat-ayat suci
Keluhan lapar menubruk dinding layar
Pedang pejuangmu tergantung indah di dinding
Sambil menceritakanmu tentang heroikme

Ataukah dasar negara yang terlalu abstrak
Di setiap rezim ia berubah wujud
Politik bukan lagi sekedar panglima
Ia juga pedana menteri, serdadu, intel, raja dan juga dewa
Politik menjadi hukum
Hukum diombang ambing politik
Uang untuk pertarungan politik
Politik untuk mencari uang

Jangan menunggu keadilan
Keadilan disini terlahir dari pengadilan
Putusannya dari politik kotor
Lebih banyak dari uang

Keadilan dinegeri ini hanya omong kosong

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Keadilan di Negeriku"

Post a Comment